PENGARUH EDUKASI KESEHATAN TERHADAP PENINGKATAN PENGETAHUAN KELUARGA TENTANG PERAWATAN PASIEN DENGAN MASALAH GANGGUAN PERSEPSI HALUSINASI PENDENGARAN

  • Anastasia A. Basir Program Studi Ilmu Keperawatan, Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Yapika
  • Mudrika Program Studi Ilmu Keperawatan, Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Yapika
Keywords: Pendidikan kesehatan, Pengetahuan keluarga, Halusinasi pendengaran

Abstract

Latar belakang: Halusinasi merupakan salah satu gejala gangguan jiwa dimana pasien mengalami perubahan persepsi sensorik yaitu halusinasi pendengaran. Pendidikan kesehatan merupakan salah satu tindakan keperawatan yang efektif untuk meningkatkan pengetahuan keluarga.

Tujuan: untuk mengetahui pengaruh pendidikan kesehatan terhadap peningkatan pengetahuan keluarga tentang perawatan pasien gangguan persepsi halusinasi pendengaran di Rumah Sakit Khusus Provinsi Sulawesi Selatan.

Metode: Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah desain pre-eksperimental dengan desain one-group pre-test and post-test. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 12 orang yang diambil berdasarkan metode purposive sampling.

Hasil: Pengetahuan keluarga tentang perawatan pasien masalah gangguan persepsi halusinasi pendengaran di Rumah Sakit Khusus Provinsi Sulawesi Selatan sebelum diberikan pendidikan kesehatan (pretest) dan setelah diberikan (posttest) mengalami peningkatan. Diperoleh nilai p = 0,002.

Kesimpulan: terdapat pengaruh pendidikan kesehatan terhadap peningkatan pengetahuan keluarga tentang perawatan pasien masalah gangguan persepsi sensorik halusinasi pendengaran di Rumah Sakit Khusus Daerah Provinsi Sulawesi Selatan. Saran dari peneliti diharapkan untuk terus menggalakkan pendidikan kesehatan jiwa di masyarakat.

Published
2023-11-30
How to Cite
Anastasia A. Basir, & Mudrika. (2023). PENGARUH EDUKASI KESEHATAN TERHADAP PENINGKATAN PENGETAHUAN KELUARGA TENTANG PERAWATAN PASIEN DENGAN MASALAH GANGGUAN PERSEPSI HALUSINASI PENDENGARAN. Jurnal Mitrasehat, 13(2), 484-489. https://doi.org/10.51171/jms.v13i2.421