FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN MOTIVASI LANSIA DALAM MENGIKUTI POSYANDU LANSIA DI POSYANDU DAHLIA 2 WILAYAH KERJA PUSKESMAS KASSI KOTA MAKASSAR

  • Esse Puji Pawenrusi Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Makassar

Abstract

Secara demografi populasi lansia meningkat dari tahun ke tahun, saat ini diperkirakan jumlah lansia sekitar 629 juta sehingga perlu perhatian terhadap masalah-masalah lansia . Salah satu perhatian pemerintah yaitu dengan membentuk posyandu lansia untuk meningkatkan kesejahteraan lansia apabila mereka memanfaatkannya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan motivasi lansia dalam mengikuti posyandu lansia di Posyandu Dhlia 2 wilayah kerja Puskesmas Kassi-kassi Kota Makassar. Jenis penelitian ini adalah analitik dengan rancangan Cross Sectional, dengan jumlah sampel sebesar 33 orang yang diambil secara purposive sampling. Hasil penelitian dengan menggunakan Chi Square diperoleh ada hubungan antara pengetahuan (p=0.000), sikap petugas kesehatan (p=0.003), jarak (p=0.007), dukungan keluarga (p=0.003) dengan motivasi lansia dalam mengikuti posyandu lansia. Kesimpulan penelitian ini adalah ada hubungan yang bermakna antara pengetahuan, sikap petugas kesehatan, jarak, dukungan keluarga dengan motivasi lansia dalam mengikuti posyandu lansia. Saran dari peneliti, petugas kesehatan maupun kader posyandu lansia hendaknya secara proaktif dapat menjaring atau  mengajak lansia untuk mengikuti kegiatan posyandu lansia, melalui suatu kegiatan edukatif yang menjelaskan akan manfaat dan keuntungan mengikuti kegiatan posyandu lansia.

Published
2014-05-30
How to Cite
Esse Puji Pawenrusi. (2014). FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN MOTIVASI LANSIA DALAM MENGIKUTI POSYANDU LANSIA DI POSYANDU DAHLIA 2 WILAYAH KERJA PUSKESMAS KASSI KOTA MAKASSAR. Jurnal Mitrasehat, 4(1). https://doi.org/10.51171/jms.v4i1.143

Most read articles by the same author(s)